Panik karena Gempa, Panda ini Panjat Pohon Saat Gempa di China + VIDEO
Ternyata tak hanya manusia yang kocar-kacir panik dan ketakutan saat gempa 6,6 SR terjadi di Shicuan China. Kasihan sekali, para panda juga merasakan hal yang sama. Beberapa dari mereka berusaha memanjat pohon ketika lindu mengguncang. Momen itu terekam dalam kamera CCTV di tempat reservasi panda Bifengxia di provinsi Sichuan. Dalam rekaman yang dimuat di Dailymail, Rabu (24/4/2013), terlihat seekor panda sedang mencoba untuk memanjat pohon sambil ketakutan saat guncangan gempa terjadi pada Sabtu 20 April. Dalam keadaan panik, seekor panda itu terlihat berputar-putar seakan mencari tempat bersembunyi yang aman. Kemudian si panda bertubuh tambun itu mencoba memanjat pohon beberapa kali namun gagal. Gempa tersebut membuat 60 panda shock, menewaskan sedikitnya 188 orang dan mencederai lebih dari 11 ribu orang. Meski tak satu pun dari panda-panda di tempat reservasi itu mengalami cedera, namun para pemelihara mereka memberikan perawatan ekstra untuk menenangkan pikiran para hewan itu. Bifengxia adalah salah satu tempat hidup panda yang terkena guncangan paling kuat, karena lokasi berdekatan dengan pusat gempa. Gempa si Sichuan menewaskan setidaknya 208 orang dan melukai ribuan orang. Bencana gempa yang lebih dahsyat sebelumnya pernah terjadi di Sichuan pada tahun Mei 2008, mengakibatkan sekitar 90.000 orang tewas dan hilang.(Tnt)
Simak videonya di bawah ini...!!! sumber | wowunic.blogspot.com | http://news.liputan6.com/read/570003/video-panik-panda-montok-panjat-pohon-saat-gempa-sichuan/?related=pbr&channel=n
Tidak ada komentar:
Posting Komentar